Hal-hal Ini yang Bisa Bikin Anak Baik Lebih Bahagia
Rabu, 3 April 2019
Mencari kebahagiaan dalam hidup telah lama menjadi topik hangat bagi para ilmuwan. Sebagian ahli percaya,menjadi lebih bahagia sama seperti berusaha menjadi lebih tinggi. Masing-masing orang akan memiliki gen sendiri-sendiri.
Namun ahli lain memiliki pandangan yang lebih optimis. Mereka berkeyakinan, kebahagiaan merupakan sesuatu yang dapat dikejar. Mungkin kita memang dilahirkan dengan gen kebahagiaan masing-masing, tetapi kita tidak terjebak di sana. Karena, menurut para ahli tersebut, kebahagiaan juga bergantung pada bagaimana kita mengelola emosi dan menjalin hubungan dengan orang lain.
Nah, Ibu ingin Anak Baik lebih bahagia? Ini dia beberapa rahasianya:
1. Niatkan untuk lebih bahagia
Ini adalah langkah pertama untuk menjadi lebih bahagia. Dengan memiliki niat, kita telah membuat pilihan sadar dan akan terus mempelajari berbagai cara agar niat itu terwujud.
2. Tumbuhkan rasa syukur
Rasa syukur akan menjunjung tinggi kebahagiaan. Ingatkan Anak Baik untuk rajin beribadah karena pada saat itu ia akan banyak mengingat bebagai berkah yang ia peroleh dari Yang Maha Kuasa. Menyadari begitu banyak hal yang patut disyukuri akan menjauhi kita dari kesinisan memandang hidup dan keputusasaan.
3. Menjadi pemaaf
Menyimpan dendam bisa menyebabkan kebencian mendalam pada seseorang yang akhirnya memengaruhi kesehatan fisik dan mental kita. Keikhlasan untuk memaafkan akan mengurangi rasa dendam dan membuat hidup kita lebih berbahagia. Mungkin terasa akan berat pada awalnya, namun cobalah berempati dengan berusaha memahami tindakan dari sudut pandang pelaku. Berpikir bahwa suatu saat kita dapat melakukan kesalahan dan menerima pengampunan dari orang lain juga akan membuat kita lebih mudah menjadi sosok yang pemaaf.
4. Menangkal pikiran negatif
Untuk lebih berbahagia, kita perlu belajar untuk mengendalikan pikiran, terutama pikiran negatif yang kerap memunculkan kecemasan. Teknik relaksasi dapat membuat pikiran menjadi lebih tenang dan memandang sesuatu dengan lebih positif. Berdoa, berzikir, melakukan yoga, merupakan beberapa contoh teknik relaksasi.
5. Tumbuhkan persahabatan
Persahabatan akan membuat kita lebih bahagia. Satu penelitian di Australia menemukan bahwa orang di atas 70 tahun yang memiliki jaringan pertemanan yang kuat, dapat hidup lebih lama. Tanamkan sikap jujur dan suka menolong pada Anak Baik, karena dengan begitulah ia akan disayangi oleh teman-temannya. Sahabat sejati akan memberikan dukungan Anak Baik di masa-masa sulit.
Terlibat dalam tindakan kebaikan
Penelitian telah menunjukkan bahwa tindakan kebaikan dapat mengurangi stres dan meningkatkan kesehatan mental. Orang yang setiap hari melakukan beberapa tindakan kebaikan (termasuk berbagi dan suka menolong orang lain) merasa jauh lebih bahagia daripada orang yang tidak melakukan ini. Tindakan kebaikan tidak hanya membuat Anak Baik menjadi orang yang lebih bahagia, tetapi juga membuat orang yang ia sayangi menjadi lebih bahagia. Luar biasa, bukan?
Referensi: www.webmd.com
Penulis: Hanny
Editor: admin