Ditinggal Sendiri di Rumah, Ini yang harus Kamu Lakukan!

Jumat, 24 November 2017

Sendirian di Rumah

Saat good kids ditinggal sendiri di rumah, berarti Ibu sudah percaya dan yakin bahwa kamu bisa ditinggal di rumah sendiri. Hargai itu, ya! Apalagi jika kamu berhasil membuktikan kepada Ibu bahwa kamu bisa baik-baik saja saat berada di rumah. Pasti Ibu bangga padamu. Kamu hebat!

Meski begitu, ada beberapa hal yang harus kamu lakukan ketika kamu ditinggal sendiri di rumah, lho.  Menurut situs redcross.org, hal penting yang harus good kids lakukan ketika berada di rumah sendirian, di antaranya adalah sebagai berikut.  

  1. Mengunci pintu rumah. Jika rumahmu memiliki sistem keamanan elektronik, good kids harus belajar bagaimana menggunakannya, minimal, menyalakan dan mematikannya saat orangtuamu sudah tiba lagi di rumah.
     
  2. Jangan pernah membuka pintu untuk orang asing. Oh ya, selalu periksalah dulu sebelum membuka pintu untuk siapa pun, paling tidak, lihat saja dulu keluar melalui jendela atau lubang intip.
     
  3. Tidak membuka pintu untuk orang yang datang mengantar paket atau apapun yang mengharuskan kamu keluar dari rumah. Minta saja pada orang yang mengantar untuk meletakkan paketnya di pintu atau minta saja pada mereka kembali di lain waktu.
     
  4. Jangan pernah memberitahu seseorang di telepon bahwa orangtuamu tidak di rumah. Katakan saja, “Ibu lagi sibuk sekarang, ada pesan tidak? Nanti aku sampaikan ke Ibu, ya.”
     
  5. Jangan bicara tentang kamu yang sedang sendirian di rumah di media sosial. Good kids harus hati-hati ya, kalau mau share  atau menulis status, apalagi share lokasi rumahmu. Wah, it’s a big no, no.
     
  6. Jangan meninggalkan rumah tanpa izin ya, good kids. Kalau Ibu masih belum pulang, dan kamu harus pergi meninggalkan rumah, teleponlah terlebih dahulu.
     
  7. Sedapat mungkin jangan berbicara pada orang yang tak kamu kenal. 
     
  8. Kalau tiba-tiba di rumahmu tercium bau asap atau terdengar alarm kebakaran, sebaiknya kamu cepat-cepat keluar dari rumah, dan minta tolong pada tetangga untuk menelepon petugas pemadam kebakaran.

Jika semua langkah tersebut sudah kamu lakukan, Ibu pasti akan bangga padamu. Hati-hati di rumah ya.

 

Sumber: www.redcross.org

Editor: piens23